Pengertian Widget Ricent Posts (Post Terbaru)

Sebenarnya apa sih pengertian widget ricent posts? Pasti banyak para blogger yang sering mendengar ricent posts, bahkan beberapa dari mereka pasti sudah banyak yang memasangnya di blog kesayangan mereka. Menurut penjelasan Mas Gugu, widget ricent posts berasal dari bahasa inggris yakni "Widget" artinya sebuah tambahan yang berguna untuk mempercantik, dan"Ricent" artinya terkini atau terbaru, sedangkan "Posts" artinya beberapa postingan atau artikel. Jadi Widget ricent posts adalah menambahkan beberapa postingan terbaru untuk mempercantik blog, atau mempermudah penyampaian informasi kepada pengunjung.

Melalui widget ricent posts, pengunjung akan dengan mudah mengetahui apa saja artikel atau postingan terbaru yang dibuat oleh si penulis. Bahkan, pengunjung tidak perlu ke Home (Beranda) terlebih dulu untuk melihat postingan terbaru, mereka hanya cukup melihat artikel terkini sidebar jika blog tersebut memasang widget ini.

Pemasangan widget ricent posts sangatlah bermanfaat bagi pengunjung kareda diberikan kemudahan seperti yang disebutkan di atas. Selain itu, widget ricent posts juga mempercantik blog karena memiliki fungsi sebagai widget pelengkap yang harus dipasang oleh pengguna blog. Bahkan, pihak Google sendiri telah merekomendasikan beberapa widget yang harus dipasang pada sebuah blog termasuk widget ricent posts.

Terdapat beberapa jenis widget ricent posts yang bisa dipilih oleh si pembuat blog sesuai dengan tujuannya. Jika pengguna blog ini tampilan yang cantik dan menarik, mereka bisa memasang ricent posts yang menggunakan animasi sehingga tampak hidup karena postingan bergerak dari atas ke bawah, contohnya seperti gambar di bawah ini.

Pengertian Widget Ricent Posts (Post Terbaru)

Sedangkan, bagi mereka yang ingin memasang widget ricent posts yang ringan, dan tidak terlalu membebani blog maka menggunakan FeedBurner adalah pilihan yang paling terabaik, karena tools yang satu ini berguna untuk SEO yang memang disediakan sendiri oleh pihak Google untuk para blogger.

Jenis widget yang ketiga yakni menampilkan gambar yang bisa disesuaikan sendiri ukurannya. widget ricent posts bergambar ini juga sangat bagus digunakan untuk memperindah tampilan blog. Namun, perlu dipertimbangkan adalah bahwa widget jenis ini memang cukup berat karena harus merender script yang berukuran besar pula sehingga cukup mengganggu kinerja blog ketika jaringan sedang lemah.

Diantara widget ricent posts tersebut, manakah yang paling bagus? Jawabannya tentu bervariasi karena beberapa jenis widget ricent posts di atas diterapkan pada blog sesuai dengan kebutuhan penggunanya. Jika melakukan pemasangan sesuai kebutuhan, sudah pasti itu bagus bagi diri sendiri tetapi belum tentu bagi orang lain. Jadi, jawabannya relatif tergantung pada kebutuhan masing-masing para blogger.

Mungkin hanya itu yang penulis ketahui seputar Pengertian Widget Ricent Posts (Post Terbaru), jika anda membaca postingan ini dan memiliki pengetahuan yang lebih, mohon untuk membagikannya kepada kami. Kami akan sangat berterimakasih apabila anda berkenan mengajarkan, atau saling sharing mengenai widget ini. Terimakasih, salam Bloggers...

Pengertian Widget Ricent Posts (Post Terbaru) Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown
Posted by Mas Gugu
Mas Gugu Updated at: 3:24 PM